Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Panduan Lengkap Menjalani Diet Paleo

 

Apa itu diet paleo?

Pengertian Diet Paleo - Diet paleo adalah diet yang mengadaptasi kebiasaan makan nenek moyang pada zaman dulu. Diet ini juga dikenal dengan nama diet manusia purba (caveman diet).

Seperti namanya, diet ini mengikuti kebiasaan diet orang-orang pada masa Paleolitik, yaitu sekitar 2,5 juta hingga 10.000 tahun lalu.

Tujuan dari diet ini yakni mengembalikan kebiasaan makan manusia seperti manusia pada zaman dulu.

Pedoman diet ini yaitu meyakini bahwa tubuh manusia lebih cocok dengan pola makan seperti orang zaman dulu, yang mengonsumsi makanan dari hasil berburu.

Apa manfaat menjalani diet paleo?

Diet vegetarian untuk diabetes

Diet ini muncul dengan gagasan bahwa secara genetik tubuh manusia tidak cocok dengan pola makan modern yang banyak didapatkan dari makanan olahan.

Pada zaman modern, beberapa makanan pokok yang dikonsumsi masyarakat kebanyakan telah melalui proses pengolahan yang panjang seperti produk susu, biji-bijian, dan kacang-kacangan.

Perubahan pola makan ini dianggap melampaui kemampuan tubuh untuk beradaptasi.

Dari ketidaksesuaian ini, muncullah berbagai risiko terhadap obesitas, penyakit diabetes, penyakit jantung, serta penyakit kronis lainnya.


Lanjutkan Membaca

Mengonsumsi makanan seperti nenek moyang di zaman prasejarah dipercaya dapat mengurangi risiko penyakit tersebut.

Selain itu, Anda dapat mengurangi beban glikemik (proses perubahan karbohidrat menjadi glukosa) dalam tubuh, menurunkan kadar lemak jenuh yang tak sehat, serta memiliki keseimbangan protein, lemak, dan karbohidrat yang lebih baik.

Bagaimana cara melakukan diet paleo?

Jika Anda ingin menjalankan diet paleo, Anda harus mengonsumsi makanan “alami” (bukan buatan), seperti:

  • daging tanpa lemak,
  • ikan, terutama ikan yang kaya asam lemak omega-3, seperti salmon, makerel, dan tuna,
  • buah-buahan,
  • sayuran,
  • telur, serta
  • minyak dari buah dan kacang-kacangan, seperti minyak zaitun, minyak kelapa, atau minyak kenari.

Anda dilarang untuk mengonsumsi segala jenis makanan olahan, makanan yang telah melalui proses, atau makanan kemasan. Juga, Anda tidak disarankan untuk mengonsumsi:

  • susu dan produk susu,
  • gandum, oat, dan barley,
  • legume, seperti kacang (bean), lentil, kacang tanah, dan kacang polong,
  • gula halus,
  • garam,
  • kentang, serta
  • minyak yang sudah banyak mengalami proses, seperti minyak canola.

Anda tidak harus menghitung berapa kalori yang harus Anda makan atau berapa kalori yang harus Anda batasi saat menjalani diet paleo.

Buah, sayuran, serta daging tanpa lemak pasti sudah cukup memenuhi kalori harian yang Anda butuhkan.

Awal-awal menjalani diet ini mungkin menjadi berat bagi Anda. Oleh karena itu, Anda diberi keringanan ketika menjalani diet ini untuk pertama kali.

Anda dibebaskan untuk makan apa saja yang Anda inginkan selama 3 hari dalam seminggu.

Jika Anda sudah dapat menyesuaikan diri dengan pola makannya, Anda bisa menantang diri Anda untuk makan bebas hanya satu hari dalam seminggu. Terlihat lebih ringan, bukan?

Untuk mendapatkan manfaat lebih selama diet paleo, Anda disarankan untuk melakukan olahraga.

Olahraga dapat membantu Anda menurunkan berat badan lebih cepat, mempertahankan berat badan, dan menjaga kesehatan tubuh Anda.

Posting Komentar untuk "Panduan Lengkap Menjalani Diet Paleo"